Josenan Raih Dua Penghargaan di PPID Award 2019

JOSENAN – Pemerintah Kota Madiun melalui Dinas Komunikasi dan Informatika selenggarakan Evaluasi Pengelolaan Layanan Informasi Publik di Lingkungan Pemerintah Kota Madiun dan Pemberian penghargaan bagi admin PPID Pembantu Terbaik bertempat di Ballroom The Sun Hotel Kota Madiun, Rabu (11/12). Pemberian penghargaan bertujuan untuk memotivasi admin PPID Pembantu yang ada di Kota Madiun untuk meningkatkan dan memaksimalkan kemampuaannya dalam mengelola dan menyampaikan informasi kepada masyarakat. Penghargaan diberikan kepada admin PPID Pembantu Terbaik di Kota Madiun dengan pembagian kategori OPD dan kategori kelurahan.

Setelah melalui evaluasi dan monitoring yang ketat terpilihlah pemenang admin PPID pembantu terbaik yaitu :

Untuk kategori OPD dimenangkan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (juara 1) ; Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (juara 2) dan Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana (juara 3).

  • Terbaik I PPID Pembantu Kategori OPD - BPBD

Untuk kategori kelurahan dimenangkan oleh Kelurahan Pangongangan (juara 1), Kelurahan Josenan (juara 2) dan Kelurahan Kanigoro (juara 3).

  • Terbaik I PPID Pembantu Kategori Kelurahan - Kelurahan Pangongangan

Diberikan pula penghargaan kepada admin PPID pembantu terbaik dengan kategori khusus yaitu kategori informatif diberikan kepada Ester dari Kelurahan Kanigoro, kategori kreatif diberikan kepada Purwanto dari Kelurahan Josenan, kategori resonsif diraih oleh Lutfi dari Dinas Kesehatan dan Keluraga Berencana, kategori inovatif diraih oleh Ahmad dari BPBD, kategori aplikatif diraih oleh Edi Purwanto dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan dan untuk kategori inspiratif diraih oleh Minarto dari Kelurahan Pangongangan.

Tak hanya mengucapkan selamat Walikota Madiun Bp.Maidi juga memberikan apresiasi kepada PPID pembantu yang telah meraih meriah penghargaan. “PPID adalah ujung tombak informasi pemerintah kepada masyarakat. Maka prestasi ini harus dipertahankan dan diikuti oleh yang lainnya,” ujarnya saat memberikan sambutannya seusai menyampaikan hadiah kepada para pemenang.

Dengan mengucap rasa syukur yang sebesar-besarnya kepada Allah swt bahwa atas berkat rahmatNya dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak Kelurahan Josenan pada pengghujung tahun ini memperoleh dua penghargaan sekaligus yaitu PPID Terbaik II Kategori Kelurahan dan Admin Pembantu Kategori Kreatif. Semoga menjadi berkah dan jalan kebaikan bagi masyarakat Kota Madiun. Amiin. (Purwanto)

Kirim Pesan